Konsep penataan pada kamar tidur anak
Ide desain kamar tidur, memberi gambaran bagaimana menata ruang tidur yang menarik bagi anak, disetiap rumah keluarga sebagian besar mempunyai beberapa kamar tidur, selain kamar untuk orang tuanya pasti ada kamar untuk anak atau kamar untuk yang lainya. Menata kamar tidur anak tidaklah semudah yang dibayangkan oleh orang tua, bagaimana harus bisa menyesuikan yang sesuai dengan dunia merika.
Mempunyai kamar tidur untuk buah hati kesayangan, merupakan kebanggaan untuk kita sebagai orang tua supaya menjadikan anak akan lebih dewasa dan mandiri.
Tips dekorasi kamar tidur anak
Apabila mengiginkan dekorasi kamar tidur anak yang sederhana tapi menarik, berikut ini saya akan coba sampaikan tips pertama yang harus diketahui adalah :
- Membuat skema warna pastel yang lembut dan cerah, baik antara anak laki-laki atau perempuan sama saja, yang membedakan kalau laki-laki biasanya identik biru langit kalau perempuan identik warana halus pink, merah muda, unggu sesuai dengan kepribadianya.
- Selain dekorasi dengan warna cat, bisa juga ditambahkan dengan permainan menggunakan wallpaper dinding
- Memilih warna untuk lantai dengan menggunakan karpet yang bermotif atau polos disesuaikan dengan ruangan.
- Warna furniture kamar anak harus dikombinasikan dengan dinding kamar supaya terlihat serasi.
- Penambahan asesoris, mainan, atau boneka, menerapkan gambar tokoh kartun yang menjadi favorit mereka.
- Hiasan dinding, berbagai macam hiasan dapat diletakan di dinding ada pigura photo, jam dinding atau lukisan. Adapun dalam memilih pigura hendaknya dipilih warna yang berbeda dengan warna dinding yang akan terlihat lebih menarik.
- Proses yang bisa dilakukan untuk membuat kamar tidur menjadi lebih menarik dengan cara memainkan pola pada material pendukung seperti, selimut, sprei, bed cover, karpet, sarung bantal dan guling.
Hiasi kamar anak Anda yang menjadikan mereka senang dan memaksimalkan dekorasi dengan penataan yang rapih menjadikan anak betah untuk berada dikamarnya dihiasi segala pernak-pernik mainan kesukaannya. Membuat skema warna yang menyenagkan atau menafsirkan gaya dewasa untuk selera anak penyimpanan cerdas yang membantu mengurangi kekacauan dalam kamar anak-anak dan menjaga mainan, pakaian, buku, akan lebih terorganisir dan dapat mereka temukan ketika mereka ingin bermain. Kamar tidur menjadi hidup memberikan tidur malam yang baik untuk anak.
Kamar tidur perempuan dengan motif dinding wallpaper |
Kamar tidur minimalis bernuansa elegan |
Kamar tidur anak laki-laki dengan ruangan terbatas |
Tempat tidur ini menjadi satu perangkat dengan lemari pakaian, meja belajar, rak pajangan. susunan dengan tertata rapih kasur bisa dilipat hinga ruangan bisa dijadikan tempat bermain anak-anak dilantai dengan leluasa. Semoga posting ini bermanfaat juga bisa menjadi inspirasi bagi anda.